Karakteristik anak kelas 1 dan 2 Sekolah Dasar pada dasarnya
adalah masa bermain. Dalam pendidikan jasmani perlu mengerti kesenangan anak itu
sendiri. Pada anak-anak umur ini perkembangan otot-otot dan kemampuan
koordinasi meningkat. Untuk mengetahui jenis kegiatan ataupun permainan yang
disenangi, dapat dilihat alat-alat permainan apa saja yang dipegang ataupun
diperhatikan.
Karakteristik Fisik
- Waktu reaksi lambat; koordinasi jelek. Memerlukan berbagai kegiatan yang menggunakan otot-otot besar. Gemar berkelahi, kejar-mengejar, buru-memburu dan memanjat.
- Aktif, semangat dan mearuh perhatian terhadap suara-suara atau bunyi-bunyian yang teratur.
- Tulang-tulang msih lemah dan mudah berubah bentuk.
- Jantung mudah terganggu.
- Perkembangan perasaan menentukan sesuatu dan persepsinya.
- Koordinasi mata dan tangan berkembang. Masih belum dapat menggunakan kelompok otot-otot kecil.
- Kesehatan umum tidak stabil, mudah sakit dan daya tahan kurang.
- Mulai terjadi pergantian gigi susu.
- Selalu bergerak lari, memanjat, duduk, istirahat sebentar, lari lagi dan sebagainya.
Karakteristik Kecerdasan
- Kemampuan pemusatan perhatian terbatas.
- Kesenangan dan keinginan menemukan masalah-masalah. Keinginan memiliki.
- Berkembangnya kemampuan organ-organ percakapan/bicara.
- Kegemaran mengulang-ulang macam-macam kegiatan.
- Kemampuan berpikir terbatas.
- Selalu tertarik hampir dalam setiap hal.
- Hasrat/keinginan berkreasi, khayalan tinggi.
Karakteristik sosial dan Emosional
- Hasrat besar terhadap hal-hal yang bersifat drama, khayalan dan meniru.
- Suka bertengkar, buru-memburu dan memanjat.
- Adanya perasaan benar akan hal-hal yang disetujui dan yang memuaskan dirinya.
- Gemar akan alam dan cerita-cerita.
- Dalam bermain, kebanyakan anak-anak ingin turut serta sebanyak mungkin. Dalam bermain lebih baik dalam kelompok-kelompok yang terdiri dari 3-4 orang.
- Tidak suka sering atau banyak dikritik.
- Tidak suka memberi maaf.
- Senang menjadi pusat perhatian.
- Mempunyai sifat berani, individualistis, ingin bebas, ingin semaunya sendiri.
- Teman akrabnya bersifat sebentar dan selalu berganti dari saat kesaat.
Demikian artikel tentang Karakteristik Anak kelas 1 dan 2 Sekolah Dasar Umur 6-8 Tahun, jangan lupa share jika bermanfaat.
Monday, June 4, 2018
Kajian Teori
pendidikan
Penjas
Teori Bermain
0 Response to Karakteristik Anak kelas 1 dan 2 Sekolah Dasar Umur 6-8 Tahun
Post a Comment