Hakikat Anak Sekolah Menengah Pertama / SMP

Hakikat Anak Sekolah Menengah Pertama / SMP - Anak SMP adalah masa dimana masih mencari jati diri, hakikat anak membahas gejolak yang sering terjadi dan mengupas sifat-sifat yang masih sering muncul. Silahkan disimak sobat pembaca.

Menurut Desmita (2010: 36), terdapat beberapa karakteristik yang menonjol pada anak SMP yaitu:
a. Terjadinya ketidakseimbangan proporsi tinggi dan berat badan.
b. Mulai timbulnya ciri-ciri seks sekunder.
c. Kecenderungan ambivalensi, antara keinginan menyendiri dengan keinginan bergaul, serta keinginan untuk bebas dari dominasi dengan kebutuhan bimbingan dan bantuan dari orangtua.
d. Senang membandingkan kaedah-kaedah, nilai-nilai etika atau norma dengan kenyataan yang terjadi dalam kehidupan orang dewasa.
e.  Mulai mempertanyakan secara skeptic mengenai eksistensi dan sifat kemurahan dan keadilan Tuhan.
f.    Reaksi dan ekspresi emosi masih labil.
g.  Mulai mengembangkan standar dan harapan terhadap perilaku diri sendiri yang sesuai dengan dunia sosial.
h.  Kecenderungan minat dan pilihan karir relatif sudah lebih jelas.
Menurut Husdarta & Yudha M. Saputra (2000: 59-61) gambaran umum profil perilaku dan pribadi remaja awal adalah:
       a. Fisik dan Perilaku Motorik
1)      Laju perkembangan secara umum sangat pesat.
2)      Proporsi ukuran tinggi dan berat badan sering kurang seimbang.
3)      Munculnya ciri-ciri sekunder seperti tumbuh bulu.
4)     Gerak-gerik nampak canggung dan kurang terkoordinasi.
5)     Aktif dalam berbagai cabang kegiatan olahraga akan dicobanya.
b. Bahasa dan Perilaku Kognitif
1)  Berkembang penggunaan bahasa sandi dan mulai tertarik dengan bahasa asing.
2) Menggemari literatur yang bernafaskan dan mengandung segi erotik dan fantastic.
3)  Pengamatan dan tanggapannya masih bersifat realisme kritis.
4)  Proses berpikirnya sudah mampu mengoperasikan kaidah logika formal.
5)  Kecakapan dasar intelektual umumnya menjalani laju perkembangannya.
6)  Kecakapan dasar khusus (bakat) mulai nampak jelas.
c.   Perilaku Sosial Moralitas dan Religius
1) Diawali dengan keinginan untuk bergaul dengan teman tapi bersifat temporer.
2)  Ketergantungan yang kuat dengan kelompok sebaya.
3)  Keinginan bebas dari dominasi orang dewasa.
4) Dengan sikap kritis mulai menguji kaidah atau sistem nilai dengan kenyataan perilaku sehari-hari.
5)  Mengidentifikasi dirinya dengan tokoh idolanya.
6)  Eksistensi Tuhan mulai dipertanyakan.
7) Penghayatan kehidupan keagamaan sehari-hari didasarkan atas pertimbangan dari luar dirinya.
8)  Mencari pegangan hidup.
d.  Perilaku Afektif, Konatif dan Kepribadian
1) Lima kebutuhan (fisik, rasa aman, afiliasi, penghargaan, dan perwujudan diri mulai nampak.
2)  Reaksi emosional mulai berubah-ubah.
3)  Kecenderungan arah sikap mulai nampak.
4)  Menghadapi krisis identitas diri.
Demikian artikel tantang Hakikat anak SMP kami rangkum semoga bermanfaat. Jangan lupa like Fanspage kita & share yaa.

0 Response to Hakikat Anak Sekolah Menengah Pertama / SMP

Post a Comment